Nov 23, 2011

Video Final Pencak Silat SEA Games 2011 yang Menggemparkan

Video Final Pencak Silat SEA Games 2011 antara Indonesia vs Thailand yang bikin heboh Jagad Maya - Pencak Silat merupakan salah satu cabang Olahraga yang dipertandingkan di SEA Games 2011. Namun, ada yang lucu sekaligus memalukan pada final Pencak Silat SEA Games kemrin dimana berhadapan pesilat dari Indonesia, Dian Kristianto dengan pesilat asal Thailand, Anothai Choopeng.

Dalam Video Youtube yang berdurasi 51 detik itu, terlihat pesilat Indonesia Dian Kristianto berlari menghindari kejaran pesilat Thailand dan bersembunyi di belakang wasit. Mirip ayam jago yang keok, kalah adu. Ironisnya, setelah pertandingan berakhir Dian Kristianto keluar sebagai pemenang karena keunggulan poin dan meraih medali emas.

Sekarang ini video tersebut sudah tersebar luas di Dunia Maya dan Indonesia menjadi bulan-bulanan ejekan negara Tetangga, terutama Malaysia. Bagi yang penasaran, silahkan langsung cekidot Videonya:



Tapi setiap cerita selalu punya dua sisi. Nggak fair rasanya kalo kita hanya melihat dari satu sisi saja. Maka sebagai perbandingan sebaiknya baca yang ini juga:

Sang pesilat, Dian Kristanto, adalah juara dunia 2010 kelas 50 kg

Dua tahun lalu, otot ligamen di lutut kanannya putus dan seharusnya Dian sudah berhenti dari kompetisi silat. di lutut kanannya dipasangi pen

namun Dian ngotot, setelah terapi, Dian berlatih silat lagi. DIan dikirim ke kejuaraan dunia silat 2010 karena di kelasnya belum ada pengganti yang lebih mumpuni. ndilalah Dian juara

lawannya di final Sea Games , Anonthai dari Thailand, sudah tertinggal 5-0 oleh Dian dalam 2 babak pertandingan, tinggal satu babak lagi Dian harus bertahan, sambil menahan nyeri karena pen di lutut kanannya sudah goyang.

ternyata lawannya bisa merasakan lutut kanan Dian bermasalah, akhirnya Anonthai all out menyerang lutut kanan Dian. di video lain, 4 kali berturut-turut Anonthai berhasil menjatuhkan Dian.

Kelihatannya Dian berusaha at all cost untuk menyelamatkan sisa keunggulan point yang dia punya.....secara fisik kalah, secara strategi seimbang, namun lawan sedang dalam semangat tinggi karena tahu titik lemahnya, maka bertahan bukan opsi. Dian lantas lari, menjatuhkan diri di luar ring, bersembunyi di belakang wasit singapura, bahkan sepertinya sempat menggigit bahu lawan.....

akhirnya Dian mendapat medali emas, walaupun Dian sendiri mungkin tidak begitu bangga dengan caranya menang - Dari Basir Sahuddin

Nah, bagaimana pendapat kamu mengenai Video Final Pencak Silat SEA Games 2011 yang Menggemparkan ini? ^_^