Sep 19, 2009

10 tips agar tidak jadi korban pembiusan

Waspada..!!! Kejahatan dengan modus pembiusan sedang marak. Metode pembiusan sedang menjadi tren di kalangan pelaku tindak kriminal. Mungkin anda adalah calon korban berikutnya..! Nah, untuk mengantisipasi hal itu, saya ada beberapa tips agar kita tidak menjadi korban pembiusan. Mungkin berguna untuk anda yang akan mudik lebaran. Kalaupun anda tidak mudik, setidaknya anda bisa memberi tahu teman anda atau saudara anda untuk lebih waspada.

Nah, ini dia, 10 tips agar anda tidak menjadi korban pembiusan

10 Tips Menghindari Pembiusan

tips pertama
Jangan bepergian ke luar kota sendirian. Biasanya, para pelaku kejahatan, entah itu pembiusan, hipnotis, jambret atau pelaku kejahatan yang lainnya memilih korban yang bepergian sendiri.

tips kedua
Hati-hati terhadap orang asing. Jangan sampai anda mengalami nasib seperti Suhendi. Baca artikel sebelumnya tentang mudik lebaran dan pembiusan. Jangan terlalu akrab dengan orang asing yang baru anda kenal. Sekedarnya saja, sekedar menghormati orang yang mengajak anda bicara.

tips ketiga
Jangan menerima pemberian dari orang lain yang baru anda kenal dalam bentuk apa pun. Baik berupa makanan, minuman, rokok, permen dan sebagainya. Obat bius mudah sekali di campurkan dalam makanan dan minuman tersebut.

tips keempat
Bawalah makanan dan minuman sendiri. Jadi, ketika anda ditawari makanan dan minuman oleh orang lain, anda bisa menolak.
'oh, terima kasih saya bawa sendiri'. Sambil menunjukkan makanan atau minuman yang anda bawa.

tips kelima
Pakailah aksesoris atau perhiasan yang seadanya. Jangan memakai perhiasan yang terlalu banyak dan mencolok. Apalagi terkesan mahal dan mewah. Ini hanya akan mengundang niat orang untuk berbuat jahat terhadap anda.

tips keenam
Bawalah barang-barang seperlunya. Jangan terlalu banyak membawa barang-barang. Selain ribet, hal ini juga akan mengundang niat jahat seseorang terhadap anda.

tips ketujuh
Jangan membawa uang tunai terlalu banyak. Misalnya, anda mudik dengan membawa uang tunai sebesar 1 miliar di dalam tas.
Busyeeeeet...!
miliarder nih ceritanya..?

tips kedelapan
Banyak-banyaklah berdoa dan berdzikir menyebut nama ALLOH (atau sesuai dengan agama dan kepercayaan anda masing-masing). Usahakan agak keras, supaya terdengar oleh orang di samping anda. Para pelaku kejahatan akan berfikir dua kali untuk berbuat jahat terhadap anda. Setidaknya, mereka segan jika tahu berhadapan dengan orang yang religius. Mungkin takut kwalat..!

tips kesembilan
Kalau anda melihat dan atau merasakan sesuatu yang tidak beres dengan orang di samping anda (mencurigakan), cobalah untuk menunjukkan bahwa anda mempunyai 'beking'. Misalnya dengan menceritakan bahwa anda memiliki saudara anggota polisi, tentara atau aparat penegak hukum lainnya. Atau anda adalah cucu paranormal yang bisa mengetahui dan melacak orang yang berbuat jahat terhadap anda. Ini supaya mereka yang hendak berbuat jahat terhadap anda menciut nyalinya. Caranya bisa dengan menceritakan secara langsung, atau dengan berpura-pura menelpon teman anda dan menceritakannya.

tips kesepuluh
Segeralah menghindar dari orang asing yang mencurigakan. Bisa dengan berpura-pura membeli makanan, minuman, rokok, tisu, permen dan lain-lain. Intinya adalah menghindar, menjauh dari orang itu.

Nah, demikianlah semoga anda terhindar dari berbagai bentuk kejahatan. Selamat mudik, semoga perjalanan anda menyenangkan.

baca juga
10 tips aman berponsel sambil mengemudi
cerita mudik lebaran dan pembiusan
sms lebaran sms idul fitri
tips mudik 2009: tinggalkan rumah dengan aman